Selasa, 17 November 2009

produk

Kata produk berasal dari bahasa inggris product yang berarti"sesuatu produksi oleh tenaga kerja dan sejenisnya.Bentuk kerja dari kata product,yaitu produce merupakan serapan dari bahasa latin,yaitu memimpin atau membawa sesuatu untuk maju.


Definisi produk,menurut :


Menurut Kotler produk adalah setiap tawaran yang dapat memuaskan kebutuhan dan

keinginan

Menurut Assael produk adalah sekumpulan atribut berwujud dan tidak dapat berwujud yang

mencakup unsur-unsur kemasan,harga,warna,kualitas dan

merek serta pelayanan dan reputasi penjual.Seperti barang

berwujud,jasa atau gagasan.

menurut Tjiptono produk adalah segala sesuatu yang dapat ditawarkan produsen untuk

diperhatikan,diminta,dicari,dibeli,digunakan atau dikonsumsi

pasar sebagai pemenuhan kebutuhan atau keinginan pasar

yang bersangkutan

Dari definisi ketiga diatas dapat disimpulkan bahwa yang dimaksud dengan produk adalah segala sesuatu baik berwujud barang atau jasa yang digunakan untuk memuaskan konsumen,dimana tiap barang atau jasa tersebut memiliki manfaat yang berbeda


Klasifikasi produk

menurut Kotler produk dapat didefinisikan menjadi beberapa kelompok,yaitu :

1) Berdasarkan wujudnya


  • Barang,merupakan produk produk yang fisik,sehingga dapat dilihat,diraba atau disentuh,dirasa,dipegang disimpan,dipindahkan,dan perlakuan fisik lainnya

  • Jasa,merupakan aktivitas,manfaat atau kepuasan yang ditawarkan untuk dijual(dikonsumsi pihak lain)

2) Berdasarkan aspek daya tahannya produk dapat dikelompokan menjadi dua,yaitu :



  • Barang tidak tahan lama(nondurable goods),barang berwujud yang biasanya habis dikonsumsi dalam satu atau beberapa kali pemakaian.Contoh : sabun,pasta gigi,minuman kaleng,dan sebagainya.

  • Barang tahan lama(durable goods),barang berwujud yang biasanya bisa bertahan lama dengan banyak pemakaian.Contoh : lemari es,mesin cuci,pakaian dan lain-lain

3) Berdasarkan tujuan konsumsi yaitu didasarkan pada siapa konsumennya dan untuk apa produk itu dikonsumsi,maka produk diklasifikasikan menjadi dua,yaitu :



  • Barang konsumsi (consumer's goods),merupakan suatu produk yang langsung dapat dikonsumsi tanpa melalui pemrosesan lebih lanjut untuk memperoleh manfaat dari produk tersebut.

  • Barang industri (industrial's goods),merupakan suatu jenis produk yang masih memerlukan pemrosesan lebih lanjut untuk mendapatkan suatu manfaat tertentu.Biasanya barang hasil pemrosesan dari barang industri diperjual belikan kembali.

Berdasarkan fungsinya produk dibedakan menjadi tiga level,yaitu :



  • core product,yaitu suatu produk yang fungsinya merupakan alasan dasar konsumen untuk membelinya.Contoh : pakaian,fungsi dasarnya untuk melindungi tubuh manusia

  • actual product adalah fitur-fitur yang ada pada produk untuk menambah nilainya.Contoh : desain yang menarik,nama merk,dan kemasan

  • Augmented product adalah tambahan manfaat-manfaat yang tidak terpikirkan oleh konsumen tapi akan memberi kepuasan bagi mereka seperti garansi

Produk juga digolongkan berdasarkan tujuan konsumen membeli barang secara umum.Produk yang dibeli oleh konsumen untuk kepentingan sendiri disebut consumer product.Produk yang dibeli oleh konsumen untuk kepentingan organisasi atau bisnisnya disebut business atau industria product.Produk bisnis bisa dikatakan sebagai produk yang dibeli untuk dijual kembali


Dalam bisnis produk adalah barang atau jasa yang dapat diperjualbelikan.Dalam marketing produk adalah apapun yang bisa ditawarkan ke sebuah pasar dan bisa memuaskan sebuah keinginan atau kebutuhan.Dalam manufactur,produk dibeli dalam bentuk barang mentah dan dijual sebagai barang jadi.Produk yang berupa barang mentah seperti metal atau hasil pertanian sering juga disebut sebagai komoditas


Consumer product dibedakan menjadi tiga,yaitu : convinience product,shopping product,dan specialty product.Convinience product adalah produk yang sering dibeli langsung,harganya rendah,biasanya kegiatan promosi dilakukan melalui mass advertising.Shopping product adalah produk sekunder yang harganya lebih mahal dari pada convinience product.Produk jenis ini digunakan untuk memenuhi kebutuhan sekunder manusia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar